Olahraga Baik Untuk Penderita Kanker

Olahraga Baik Untuk Penderita Kanker
Olahraga
Artikel Informasi Kesehatan Ibu dan Anak Olahraga Baik Untuk Penderita Kanker - Sebuah riset teranyar kembali menemukan manfaat olahraga khususnya pada pasien atau penderita kanker payudara. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa melakukan aktivitas fisik atau olahraga dapat meningkatkan kualitas hidup ppenderita kanker payudara yang tengah menjalani perawatan.

Dalam kajiannya, peneliti dari University of Miami memeriksa tingkat aktivitas fisik dan kesehatan mental/fisik dari 240 wanita dengan kanker payudara non-metastasis (kanker tidak menyebar ke bagian tubuh lain), yang dilibatkan untuk masa studi empat sampai 10 minggu pasca menjalani operasi.

Temuan menunjukkan, wanita dengan kanker payudara yang aktif secara fisik lebih jarang mengalami depresi, tidak mudah lelah dan kualitas hidup menjadi lebih baik selama perawatan kanker pasca menjalani operasi.

"Perempuan yang aktif secara fisik mungkin juga lebih percaya diri terhadap kemampuan mereka untuk melanjutkan kegiatan yang terkait dengan keluarga, rumah tangga, pekerjaan atau kehidupan sosial, yang memberikan kepuasan hidup untuk mereka," ujar pimpinan studi, Jamie Stagl, dari psikologi kesehatan klinis.

"Olahraga membuat mereka tidak mudah merasa capek, meningkat kualitas hidup dan mengurangi risiko depresi," tambahnya.

Peneliti yang sama sebelumnya juga telah menemukan bahwa manajemen stres dapat membantu meningkatkan pengobatan pasien kanker payudara. Temuan ini akan dipresentasi pada pertemuan tahunan Society of Behavioral Medicine, di New Orleans - Olahraga Baik Untuk Penderita Kanker.